Resep MPASI: Puree Kentang Jambu Biji (6-9 bulan)

calendar icon

01 Mar 2019

author icon

Krista Kanya

category icon

Resep MPASI: Puree Kentang Jambu Biji (6-9 bulan)

Tahukah Moms? Jambu biji mengandung Vitamin A dan Vitamin C yang tinggi. Di samping itu, Jambu biji juga mengandung antioksidan, potassium, serta zat besi. Dari semua kandungan yang ada pada jambu biji tersebut, rasanya sangat baik jika buah ini dapat dikonsumsi oleh si kecil. Coba yuk Moms untuk buat Puree kentang jambu biji!

 

Bahan-bahan:

75 gram kentang

75 gram jambu biji

100ml ASI perah

 

Langkah-langkah:

1. Kukus kentang hingga empuk,angkat

2. Kupas kulit kentang lalu haluskan menggunakan garpu

3. Haluskan daging jambu biji menggunakan blender kemudian saring

4. Campur Jambu biji dengan kentang halus

5. Tambahkan ASI kemudian aduk rata, sajikan

 

Selamat mencoba Moms!

 

 

Sumber: www.ayahbunda.co.id


Bagikan Artikel



Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM