06 Sep 2020
Dwi Ayu Rochani
7-12 bulan
7-12 bulan
MPASI bergizi bayi 10 bulan merupukan ujung tombak agar Si Kecil bisa tumbuh dan berkembang secara optimal
Untuk mencapai kondisi tersebut, Moms harus mulai memberikan MPASI begizi bayi 10 bulan awal yang tepat agar memungkinkan Si Kecil tercukupi nutrisinya. Apa saja menu MPASI anak untuk usia 10 bulan ?
Bihun Ayam Bokcoy
Ada kalanya, si Kecil bosan memakan menu bubur nasi. Bihun Ayam Bokcoy adalah salah satu resep menu MPASI 10 bulan yang bisa mengembalikan nafsu makan si Kecil.
Bahan-bahan : Siapkan 25 gram bihun yang sudah direndam air panas selama 5 menit, tiriskan, kemudian gunting pendek-pendek; 30 gram labu kuning, kupas kemudian cincang; 25 gram daging ayam cincang; 25 gram jamur merang cincang; satu buah kuning telur dikocok lepas; 25 gram daun bokcoy iris halus; dan satu sendok teh minyak sayur.
Cara membuat : Tumis daging ayam dengan menggunakan minyak sayur. Campurkan dengan jamur, bokcoy, dan labu. Kemudian, masukkan bihun, kaldu, dan kuning telur. Aduk merata. Setelah itu, masukkan ke dalam mangkuk tahan panas, kukus selama 30 menit, dan sajikan selagi hangat.
Pepes Patin
Ikan patin cocok dijadikan sebagai menu MPASI bayi berusia 10 bulan. Moms dapat mengolah sumber protein hewani ini menjadi pepes bergizi tinggi.
Bahan-bahan : dua potong ikan patin dengan ukuran kecil yang sudah dicuci bersih, dua lembar daun salam, enam lembar daun kemangi bagi dua, empat cm serai potong jadi dua kemudian memarkan, dan daun pisang secukupnya.
Cara membuat : Bungkus ikan yang sudah diberi daun kemangi, serai, dan daun salam pada bagian atasnya. Kukus di dandang dengan air yang mendidih selama 20 sampai dengan 30 menit. Setelah matang dan berbau harum, angkat, tiriskan, sajikan selagi hangat.
Baca juga : Cara Lain Mengenalkan MPASI
Bubur Daging Mozzarella
Bahan-bahan : Satu cangkir nasi, satu cangkir air, dua sendok makan daging giling, dua kuntum brokoli cincang, setengah batang wortel dengan ukuran sedang diparut kasar, dua batang buncis iris tipis, dua sendok makan keju mozzarella, dan oregano sekucupnya.
Cara membuat : Rebus nasi dan daging giling sampai mendidih. Masukkan sayuran dan aduk terus sampai bubur terasa kesat. Masukkan keju mozzarella dan aduk terus sampai lelehan keju merata. Setelah matang, taburi oregano secukupnya di bagian atas bubur. Sajikan saat hangat.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM