Perkembangan Bayi 4 Bulan: Bayi Mulai Aktif Berguling

calendar icon

29 Apr 2021

author icon

Nandita Adilfi

category icon

Perkembangan Bayi 4 Bulan: Bayi Mulai Aktif Berguling

Perkembangan bayi 4 bulan sudah mulai terlihat semakin pesat. Koordinasi tangannya mulai aktif dengan menggerakan tangannya untuk meraih apapun di sekitarnya. Selain itu, mereka juga sudah aktif memiringkan badan dan menggulingkan badan dari posisi telentang ke tengkurap, dan sebaliknya. Para orang tua harus semakin meningkatkan pengawasan karena bayi usia 4 bulan sudah semakin aktif.

 

Perkembangan Fisik

Bayi di usia 4 bulan, memiliki berat badan bayi yang kemungkinan akan bertambah dua kali lipat dari bobotnya ketika dilahirkan. Mengacu pada tabel berat badan bayi menurut WHO, bobot badan ideal bayi berjenis kelamin laki-laki di umur 4 bulan berada di kisaran 6,4 - 7,0 kilogram, sementara perempuan sekitar 5,9 - 6,4 kilogram. Panjang badan untuk bayi perempuan berkisar antara 57,8 - 66,4 sentimeter (cm), dan bayi laki-laki 59,7 - 68 sentimeter.

Bagaimana dengan ukuran lingkar kepala bayi? Rata-rata ukuran lingkar kepala normal bayi di umur 4 bulan idealnya adalah sekitar 39,2 - 44,0 cm untuk laki-laki dan 38,1 - 43,1 cm untuk perempuan. Akan tetapi, Moms tidak perlu khawatir karena itu bukanlah patokan asli karena tahap perkembangan bayi bisa berbeda-beda di usia ini. 

 

Kemampuan Motorik

Bayi pada usia 4 bulan menjadi lebih cekatan dan melakukan lebih banyak hal dengan tangannya. Tangan mereka sekarang semakin aktif untuk memindahkan mainan atau mengguncang mainan. Selain itu seperti yang dilansir oleh Very Well Family, pada umumnya bayi usia 4 bulan memiliki kemampuan motorik antara lain:

  • Dapat meraih benda yang menarik perhatiannya yang menandakan koordinasi tangan dan penglihatannya terus membaik.
  • Apa pun yang dapat diambil bayi kemungkinan besar akan berakhir di mulut mereka karena mencicipi adalah salah satu cara mereka menjelajahi dunia mereka. Oleh karena itu, penting untuk Moms agar tidak meninggalkan barang kecil di sekitar bayi yang dapat tersedak.
  • Matanya dapat mengikuti pergerakan dan perpindahan sesuatu dari satu tempat ke tempat lain.
  • Bayi usia 4 bulan sudah memiliki kontrol kepala yang cukup baik saat duduk dengan sandaran, dan mereka dapat menahan kepala dan dada mereka tegak sambil berbaring tengkurap. 
  • Bayi sudah dapat mulai diposisikan duduk dengan disangga karena tulang belakangnya yang sudah menguat.
  • Mereka bisa menendang dan mendorong dengan kaki mereka. 
  • Dapat menggulingkan badan dari posisi telentang ke tengkurap, dan sebaliknya. Saat dibaringkan tengkurap, dia dapat menegakkan tangan dan kakinya, serta melengkungkan punggung. Posisi ini dapat bermanfaat untuk memperkuat leher dan kepala, sebagai persiapan duduk.
  • Bayi 4 bulan dapat menegakkan kepala dan pundak saat diangkat dari tempat tidur dan digendong.

 

Baca juga: 5 Kegiatan Sederhana untuk Merangsang Motorik Bayi, Coba Yuk!

 

Kemampuan Berkomunikasi

Bayi di usia 4 bulan sudah mulai aktif jika diajak berkomunikasi dengan merespon melalui suara-suara seperti ocehan. Sejak di dalam kandungan, penting juga loh Moms untuk mengajak bayi berkomunikasi. Selain itu, bayi 4 bulan umumnya dapat tersenyum secara spontan terhadap orang yang menarik perhatiannya. Selain itu, biasanya dia sudah mampu:

  • Merespon dengan mengeluarkan celotehan seperti ‘pa-pa’ atau ‘ya-ya’ ketika diajak berkomunikasi. 
  • Menirukan ekspresi wajah orang dewasa yang tersenyum lebar atau cemberut.
  • Mulai dapat bermain dengan orang lain dan bisa menangis ketika permainan berhenti. Mereka mulai menyukai kemampuannya membuat bunyi-bunyi dan mendengar suara itu di telinganya sendiri.
  • Masih berkomunikasi dengan menangis. Suara tangisan yang mereka keluarkan kemungkinan menjadi tanda bahwa mereka lelah, lapar, atau sakit.
  • Meski sering menangis, namun ada kalanya bayi 4 bulan sudah mulai dapat tertawa ketika melihat hal yang dianggapnya lucu atau menarik.
  • Pada akhir bulan, mereka sudah dapat mengulang sepatah kata berkali-kali, seperti ‘mama-mama’ atau ‘baba-baba’.

 

Pola Tidur

Pada usia bayi ke-4 bulan ini, Moms dan bayi sudah bisa menikmati tidur malam yang nyenyak. Pada usia ini bayi biasanya bayi bisa tidur 7 - 8 jam berturut-turut. Tambahkan dua kali tidur siang selama 1 - 1,5 jam. Bayi usia 2 bulan harus tidur dengan total 14 - 16 jam sehari. Mengingat bayi usia 4 bulan mulai aktif memiringkan tubuh bahkan berguling saat tidur, Moms harus memperhatikan keamanan tempat tidur dengan meletakan pengaman di sekitar kasur seperti tumpukan bantal agar bayi tidak terjatuh.

 

Baca juga: 5 Perlengkapan Tidur Bayi Agar Si Kecil Nyaman dan Aman


 

Untuk merangsang pertumbuhan giginya, Moms dapat memberikan mainan gigit bayi atau teether yang terbuat dari karet. Mainan bayi ini dapat meredakan rasa sakit atau gatal pada gusi yang membuat bayi merasa tidak nyaman. Moms bisa memilih Mombella Hugging Monkey yang terbuat dari bahan-bahan yang aman untuk bayi. Desain yang lentur dapat membantu perkembangan sensor motorik si kecil dengan menggabungkan latihan untuk tangan, gusi dan gigi si kecil.

Moms bisa dapatkan dan memiliki produk Mombella Hugging Monkey yang terdiri dari berbagai warna ini di official website MOOIMOM, atau di toko resmi MOOIMOM di berbagai e-commerce.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM