Penyebab dan Cara Mengatasi Pup Bayi Warna Hijau

calendar icon

13 Jan 2022

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

0-6 bulan

Penyebab dan Cara Mengatasi Pup Bayi Warna Hijau

Pup bayi warna hijau merupakan hal yang normal terjadi. Kondisi ini bisa disebabkan oleh beragam hal, mulai dari susu yang dikonsumsi bayi hingga karena proses pertumbuhan. Namun kadang kala, tinja bayi yang berubah warna menjadi hijau juga bisa menjadi kemungkinan adanya suatu penyakit. 

Sebagai orang tua, Moms perlu memperhatikan adanya perubahan tekstur, jumlah, dan warna BAB pada bayi. Sebab, itu merupakan salah satu faktor yang menunjukkan kondisi kesehatan buah hati Anda.

Bayi baru lahir memang akan mengeluarkan tinja yang berwarna hijau tua atau kehitama yang disebut mekonium. Warna tinja pada bayi baru lahir ini adalah hal yang normal.

Perubahan warna pada Pup bayi wajar terjadi selama proses tumbuh kembangnya, mulai dari hitam atau hijau tua, kuning, jingga, merah, hingga hijau. Namun untuk beberapa kondisi, Pup bayi warna hijau bisa jadi petunjuk dari suatu kondisi yang sedang dialami bayi.

Penyebab Pup Bayi Berwarna Hijau?

pup bayi warna hijau

Saat bayi mulai dikenalkan dengan makanan padat, maka apa yang dikonsumsinya tidak hanya berpengaruh pada tekstur kotoran, tapi juga warnanya. Pup bayi warna hijau bisa berasal dari makanan, seperti bubur kacang, kacang polong, dan bayam.

Selain makanan yang dikonsumsi bayi, ada beberapa faktor lain yang dapat menyebabkan Pup bayi warna hijau, di antaranya:

1. Makanan yang dikonsumsi ibu menyusui

Makanan yang Anda konsumsi dapat memengaruhi kualitas ASI yang Anda berikan kepada Si Kecil. Pup bayi dapat berubah menjadi hijau jika Anda banyak mengonsumsi sayuran hijau atau makanan dan minuman yang mengandung pewarna makanan hijau.

Selain makanan, suplemen zat besi yang mungkin sedang Anda konsumsi juga bisa memengaruhi kualitas ASI dan menyebabkan Pup bayi warna hijau.

2. Tumbuh gigi

Saat tumbuh gigi, tubuh akan memproduksi air liur secara berlebih. Si Kecil pun secara tidak sengaja bisa menelan air liur tersebut. Jika terlalu banyak tertelan, air liur inilah yang dapat mengubah warna kotoran bayi menjadi hijau.


Baca Juga:
Kesalahan dalam Membersihkan Pup Bayi Beserta Cara Menanganinya


bannerbanner

3. Foremilk atau hindmilk

Pup bayi warna hijau uga bisa terjadi karena bayi terlalu banyak mengonsumsi ASI rendah kalori (ASI foremilk) atau terlalu sedikit menerima ASI tinggi lemak (ASI hindmilk).

Foremilk adalah ASI encer yang pertama kali keluar saat ibu menyusui, sedangkan hindmilkadalah ASI yang lebih kental dan muncul pada akhir proses ibu menyusui.

Untuk mengatasinya, biarkan Si Kecil menyusu pada satu sisi payudara lebih lama agar mendapatkan lemak susu yang lebih tinggi. Selain itu, Anda juga bisa memulai proses menyusui dengan sisi payudara yang terakhir diisap Si Kecil.

4. Si Kecil mengalami alergi

Pup bayi warna hijau yang dialami Si Kecil bisa terjadi karena dia mengalami alergi. Alergi dapat dipicu oleh makanan yang bayi konsumsi atau jika Si Kecil diberikan susu formula.

Coba Anda perhatikan, jika kotoran bayi berwarna hijau tiap kali diberi ASI atau makanan tertentu dan kondisi tersebut disertai ruam, gatal, bayi tampak rewel, atau sering bersin, maka bisa jadi pertanda bayi mengalami alergi.

Segera periksakan buah hati Anda ke dokter untuk mengetahui penyebab alergi dan cara penanganannya.

5. Bayi sedang sakit

Pup bayi warna hijau juga bisa menunjukkan bahwa dia sedang menderita suatu penyakit, misalnya diare. Anda bisa mencurigai Si Kecil mengalami diare jika frekuensi BAB Si Kecil menjadi lebih sering dari biasanya, terlihat lemas, dan BABnya mencret.

Diare pada bayi juga biasanya disertai dengan beberapa gejala lain, seperti:

  • Demam
  • Mual dan muntah
  • Kurang mau menyusui atau makan
  • Tinja berwarna gelap atau disertai bercak darah
  • Mulut kering
  • Tidak mengeluarkan air mata saat menangis
  • Mudah mengantuk
  • Tampak lemas atau tidak aktif seperti biasanya
  • Kulit tidak langsung rata setelah dicubit
  • Mata atau pipi terlihat lebih cekung

Jika Anda menyadari gejala-gejala di atas pada Si Kecil, maka bisa jadi tanda bahwa diare yang dideritanya telah menyebabkan Si Kecil mengalami dehidrasi. 

Cara Mengatasi Pup Bayi Berwarna Hijau

Moms, berikut beberapa cara mengatasi Pup bayi berwarna hijau yaitu :

1.    Jangan panik

2.    Cara menyusui yang benar

3.    Bayi mendapat hindmilk yang lebih banyak


Baca Juga:
Bayi Susah Pup tapi Kentut Terus, Wajarkah?


4.  Hindari penggunaan susu formula yang kaya zat besi. Ingat ASI adalah makanan pokok untuk bayi Anda.

Moms, bila keluhan disertai dengan tanda bahaya yang perlu diwaspadai maka segera bawa anak Anda ke dokter.

Dokter nanti akan menanyakan keluhan yang dialami dan melakukan pemeriksaan fisik dan penunjang seperti pemeriksaan darah, feses lengkap, rontgen dan bahkan USG. 

Untuk menghindari berbagai macam virus penyebab diare, Moms harus menjaga kebersihan dan kesterilan barang-barang Si Kecil. Moms bisa gunakan sterilizer yang aman untuk menjaga kebersihan barang-barang Si Kecil sehingga terhindar dari kuman dan berbagai virus yang berbahaya.

bannerbanner

 


Bagikan Artikel


Shop at MOOIMOM