31 Mar 2021
Nandita Adilfi
Pra-kehamilan
Pra-kehamilan
Moms dan suami dianjurkan untuk melakukan pemeriksaan HSG atau Histerosalpingografi untuk mengetahui kesehatan alat reproduksi dalam merencanakan kehamilan. Banyak cara yang dapat dilakukan pasangan agar segera mendapatkan momongan, mulai dari bayi tabung, inseminasi, dan operasi laparoskopi. Moms juga sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui program kehamilan apa yang sesuai dengan kondisi tubuh Moms dan suami.
Laparoskopi adalah operasi melalui prosedur pembedahan dengan sayatan minimal untuk mengidentifikasi, mendiagnosis dan mengobati berbagai kelainan atau gangguan yang terjadi pada organ reproduksi wanita, terutama gangguan yang melibatkan rahim dan sel indung telur dan mengganggu proses kehamilan. Prosedur ini merupakan metode alternatif dari prosedur bedah terbuka (konvensional).
Operasi dengan teknik ini memiliki beberapa keunggulan dibandingkan dengan operasi pada umumnya, karena pada operasi laparoskopi melibatkan lebih sedikit sayatan. Berikut ini adalah keuntungan lainnya dari operasi laparoskopi berdasarkan laman WebMD, antara lain:
Bagi beberapa wanita, masalah infertilitas atau gangguan kesuburan memicu kesulitan hamil. Masalah tersebut terjadi karena adanya gangguan pada sistem reproduksi yang membuat seorang wanita tidak mendapatkan kehamilannya. Oleh karena itu, laparoskopi digunakan untuk membantu mendiagnosis masalah pada sistem reproduksi yang seringkali tidak bisa teridentifikasi melalui pemeriksaan USG.
Laparoskopi bukanlah tindakan awal untuk program hamil. Dokter mungkin baru merekomendasikannya setelah mencoba beberapa metode lain. Untuk program hamil, laparoskopi digunakan dokter untuk mengevaluasi struktur sistem reproduksi pada wanita, termasuk ovarium, rahim, dan saluran tuba.
Dilansir dari laman FirstCry Parenting, berikut ini beberapa alasan dokter menyarankan laparoskopi untuk program hamil:
Berikut ini adalah beberapa manfaat laparoskopi untuk mengatasi infertilitas atau gangguan kesuburan berdasarkan pada laman yang dilansir oleh FirstCry Parenting, antara lain:
Moms, itulah penjelasan tentang operasi laparoskopi yang digunakan untuk mengatasi gangguan pada sistem reproduksi wanita. Selain itu, laparoskopi juga bisa membantu para ibu yang belum dikaruniai anak sebagai program hamil. Melalui laparoskopi, dokter dapat terbantu dalam mendiagnosis masalah pada sistem reproduksi yang seringkali tidak bisa teridentifikasi melalui pemeriksaan USG dan dapat memicu terjadinya kesulitan hamil pada beberapa wanita.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM