Tips Atasi Nyeri di Payudara Saat Menyusui

calendar icon

12 Sep 2019

author icon

anisyukur

category icon

Tips Atasi Nyeri di Payudara Saat Menyusui

Setiap Moms yang tengah menyusi pasti kerap merasakan rasa sakit dan nyeri di sekitar area payudara. Rasa nyeri ini bisa disebabkan oleh beragam hal, mulai dari sakit karena baru saja menyusui maupun payudara lecet karena menyusui. Kalau rasa sakit muncul pada beberapa saat pertama ketika bayi baru lahir mulai menyusui, hal ini masih wajar. Namun, jika payudara atau puting susu masih terasa sakit setelah beberapa kali menyusui, pasti ada sesuatu yang salah. Untuk mengatasi rasa sakt tersebut. Moms bisa mengikuti beberapa tips berikut untuk membantu mengatasi rasa sakit saat menyusui:

1. Posisi Menyusu yang Benar

Jika payudara terasa sakit karena posisi badan, kepala, atau mulut si kecil bermasalah, cobalah untuk menyesuaikan lagi tubuh atau kepalanya sampai Moms merasa nyaman. Meski begitu, jangan menghentikan dan melepas si kecil saat ia tengah menyusui. Melepas bayi saat ia sedang minum akan membuatnya kaget dan jadi rewel. Lebih baik geser tubuh atau kepalanya pelan-pelan sambil ia tetap menyusui.

2. Tepat waktu 

Moms jangan menunda-nunda waktu menyusui, karena dengan menunda payudara akan menjadi lebih keras karena terisi penuh ASI. Kemudian hal ini diperparah dengan bayi yang cenderung lebih rewel jika menyusui dengan kondisi lapar. Hal ini dapat menyebabkan si kecil menjadi lebih kasar dan bisa saja mengigit payudara.

3. Jangan menggunakan sabun

Saat mandi, Moms sebaiknya tidak menyabuni payudara terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan sabun dapat membuat area payudara terutama puting menjadi kering dan pecah-pecah. Hal ini dapat menyebabkan payudara menjadi lebih perih dan nyeri saat harus menyusui.

4. Kompres 

Untuk mengatasi rasa sakit tak tertahankan, Moms bisa mengompres payudara dengan kain dingin atau es batu yang dibalut dengan handuk. Kompres dingin bisa membantu meredakan nyeri payudara. Namun, Moms tidak bisa langsung menempelkan es batu ke payudara. Pastikan esnya sudah dibungkus dengan kain atau handuk yang lembut.

5. Gunakan bra yang tepat

Bra yang terlalu ketat bisa membuat payudara terasa kebas. Begitu juga dengan bra yang longgar dan tidak cukup menopang payudara. Karenanya, pilih bra menyusui yang ukurannya pas. Agar bra Moms bisa menopang beban payudara dengan mantap, Moms bisa memakai bra khusus menyusui yang ada kawatnya.
 


Bagikan Artikel


Shop at MOOIMOM