17 Aug 2020
Intan
Trimester Pertama
Trimester Pertama
Sering pusing saat hamil adalah hal yang wajar terjadi. Terlebih lagi, kondisi ibu hamil memang lebih rentan melemah dibandingkan saat tidak hamil.
Penyebabnya pun bermacam-macam, apa saja, ya?
- Anemia atau kekurangan sel darah merah
- Perubahan hormon yang memicu penurunan tekanan darah
- Tekanan pada rahim yang menekan pembuluh darah
- Tidur dengan posisi telentang yang dapat menghambat aliran darah ke jantung karena posisi rahim yang membesar
- Gula darah rendah
- Berdiri terlalu cepat
- Morning sickness berlebihan
- Dehidrasi
- Cemas berlebihan saat hamil
Tenang saja, Moms, masalah sering pusing saat hamil ternyata bisa diatasi dan diantisipasi sejak dini, kok. Moms bisa meghilangkan rasa pusing dengan beberapa cara di bawah ini.
1. Minum banyak air putih
Minum air terbukti meringankan gejala pusing kepala. Sebab, dehidrasi kronis menjadi salah satu penyebab pusing berkepanjangan.
2. Tidur cukup
Kurang tidur juga bisa membuat pusing lho, Moms. Jika Moms kurang tidur, maka pusing yang terjadi juga bisa lebih sering dan lebih parah.
Penting bagi ibu hamil untuk mendapatkan tidur yang cukup dan berkualitas. Pastikan Moms memiliki waktu tidur yang cukup, ya.
3. Gunakan minyak esensial
Tapi, tidak semua minyak esensial aman untuk digunakan ibu hamil lho, Moms. Beberapa yang aman digunakan ialah peppermint dan lavender, yang mana keduanya juga bermanfaat untuk mengurangi pusing kepala.
Wewangian yang menenangkan dari minyak esensial bisa memberikan efek relaksasi ke tubuh Moms sehingga pusing saat hamil bisa berangsur-angsur hilang. Tentunya, juga dimaksimalkan dengan istirahat yang cukup, ya!
4. Prenatal yoga
Sering pusing saat hamil bisa menjadi tanda tubuh Moms tidak rileks lho. Moms bisa melakukan prenatal yoga secara rutin untuk mengantisipasinya.
Khususnya bagi Moms yang sering migrain, penting banget nih untuk melakukan prenatal yoga secara rutin! Selain itu, tubuh Moms juga akan lebih bugar hingga saat persalinan nanti.
5. Kompres dingin
Jika pusing saat hamil yang terjadi dalam kondisi tegang dan tak tertahankan, Moms bisa memberikan penanganan pertama dengan mengompres dingin atau kompres es di pangkal leher.
6. Pertahankan gula darah
Pastikan Moms selalu memantau jumlah gula darah yang ada di dalam tubuh Moms. Pastikan jumlahnya selalu cukup, karena jika kurang bisa menyebabkan komplikasi kehamilan.
7. Pijat hamil
Moms bisa meminta bantuan Dads atau orang terdekat, atau lebih bagus lagi tenaga ahli untuk melakukan pijat hamil. Khususnya di bagian bahu dan leher agar otot di sekitar kepala lebih rileks.
Pastikan lakukan secara hati-hati, ya, Moms.
8. Istirahat di ruangan gelap
Untuk memaksimalkan kualitas tidur dan istirahat Moms, Moms bisa mencoba untuk mematikan lampu kamar atau menggunakan lampu redup. Hal ini akan membantu mengurangi pusing saat hamil.
9. Penuhi nutrisi harian kehamilan
Jangan sampai, sering pusing saat hamil membuat Moms kekurangan nutrisi yang harus Moms konsumsi setiap hari. Contohnya ialah asam folat, kalsium, vitamin B dan vitamin lainnya demi perkembangan janin yang sehat di dalam kandungan serta kebugaran tubuh Moms selama hamil.
Moms bisa mengonsumsi Prenavita Milk Vanilla Flavoured untuk memenuhi nutrisi harian Moms. Prenavita akan melengkapi nutrisi Moms demi menciptakan kehamilan yang sehat dan pertumbuhan janin yang optimal.
Nah, sekarang Moms bisa mencoba kesembilan langkah di atas ya, agar tidak sering pusing saat hamil. Selamat mencoba, Moms!
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM