Jangan Sampai Terlambat, Ini Jadwal MPASI bayi 6 - 12 bulan

calendar icon

21 Dec 2021

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

0-6 bulan

Jangan Sampai Terlambat, Ini Jadwal MPASI bayi 6 - 12 bulan

ASI eksklusif memang satu-satunya makanan terbaik bagi bayi hingga ia berusia enam bulan. Memasuki usia 6 bulan, si kecil sudah boleh makan makanan pendamping. Nah, mulai dari sini tentu Moms perlu mengatur dengan benar jadwal mpasi bayi 6 - 12 bulan.

Hal ini dikarenakan jadwal makan MPASI bayi 6 bulan secara tidak langsung akan memengaruhi atau membentuk pola makannya kelak.

Agar tidak sembarangan, lebih baik rencanakan waktu makan si kecil dengan mengetahui jadwal mpasi bayi 6 - 12 bulan ini.

Kebutuhan gizi bayi harus terpenuhi dengan baik untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangannya. Bayi usia nol sampai memasuki usia enam bulan hanya memperoleh makanan sekaligus minuman dari ASI atau disebut sebagai ASI eksklusif.

ASI merupakan makanan terbaik untuk bayi karena mengandung semua zat gizi yang mudah dicerna dan sesuai dengan kebutuhannya.

Pada saat bayi berusia 6 bulan, sistem pencernaannya sudah siap mengolah makanan selain ASI. Oleh karena itu, bayi sudah diperbolehkan makan makanan pendamping ASI (MPASI).

Jadwal makan MPASI bayi 6 bulan ini perlu dibuat agar sang buah hati dapat beradaptasi dengan perubahan jenis makanannya.

Jadi, bayi tidak akan kaget saat baru mulai belajar makan sehingga tidak mengganggu sistem pencernaannya. Di sisi lain, menjalani jadwal makan bayi 6 bulan secara teratur juga akan memudahkan bayi untuk mengerti tanda lapar dan kenyang.

Dengan adanya jadwal mpasi bayi 6 - 12 bulan ini, buah hati Moms juga akan mulai terbiasa untuk mengurangi kebiasaan ngemil anak yang terlalu sering.

Pada dasarnya memberikan camilan untuk bayi tentu tidak masalah asalkan sesuai dengan jadwal makan MPASI di usia 6 bulan ini.

Jika pemberian camilan untuk bayi tidak sesuai dengan waktu makan MPASI, bayi yang kini berusia 6 bulan bisa tidak lapar saat jadwalnya makan makanan utama.

Padahal, makanan utama memiliki kandungan zat gizi yang beragam sehingga dapat membantu memenuhi kebutuhan harian bayi.

Makanan utama bisa terdiri dari asupan karbohidrat untuk bayi, protein untuk bayi, lemak untuk bayi, asupan serat, hingga mineral dan vitamin untuk bayi.

Selain itu, membuat jadwal makan MPASI bayi 6 bulan juga membiasakan orangtua untuk memberikan makan tepat waktu.

Jadwal MPASI bayi usia 6-8 bulan

jadwal mpasi bayi 6 - 12 bulan

Agar bayi lebih bersemangat, Moms bisa coba memberikannya menu MPASI 6 bulan yang beragam. Berikut panduan jadwal MPASI bayi 6 bulan yang baru mulai belajar makan:

  • Pukul 06.00: ASI
  • Pukul 08.00: Makan pagi dengan makanan yang berbentuk lumat
  • Pukul 10.00: ASI atau makanan selingan, seperti buah yang bertekstur lembut
  • Pukul 12.00: Makan siang dengan makanan yang lembut
  • Pukul 14.00: ASI
  • Pukul 16.00: Makanan selingan
  • Pukul 18.00: Makan malam dengan makanan yang berbentuk lumat
  • Pukul 20.00: ASI, yang bisa diberikan per jam dengan jumlah tergantung dengan kebutuhan bayi
  • Pukul 22.00: ASI
  • Pukul 24.00: ASI
  • Pukul 03.00: ASI

ASI yang diberikan sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing bayi. Selain mulai belajar makan MPASI sesuai jadwal mpasi bayi 6 - 12 bulan, bayi yang berusia 6 sampai usia 24 bulan bulan juga masih tetap membutuhkan ASI bila memungkinkan.

Bagi bayi yang berusia 6 bulan alias baru mulai belajar makan MPASI, Moms bisa tetap memberikan ASI sesuai jadwal pada pukul 22.00, 24.00, dan 03.00.


Baca Juga:
Penting! Ini Panduan Jadwal Makan Bayi MPASI 6 Bulan


bannerbanner

Akan tetapi, pemberian ASI di jam 24.00 dan 03.00 boleh diberikan boleh juga tidak. Jika bayi sedang tertidur lelap, pemberian ASI pada malam dan dini hari bisa tidak dilakukan.

Sebaliknya, jika tanda bayi lapar terlihat dan masih ingin menyusu, Moms bisa memberikan ASI sesuai dengan jadwal mpasi bayi 6 - 12 bulan.

Jadwal MPASI bayi usia 9-11 bulan

Jadwal makan makanan pendamping ASI (MPASI) bayi usia 6 bulan sebenarnya tidak jauh berbeda saat usianya sudah di atas 6 bulan.

Namun, tetap ada beberapa perbedaan yang perlu diperhatikan pada jadwal makan MPASI bayi.

Begini jadwal makan MPASI yang bisa Moms terapkan untuk bayi di usia 9-11 bulan:

  • Pukul 06.00: ASI
  • Pukul 08.00: Makan pagi dengan MPASI yang dicincang halus, kasar, maupun finger food
  • Pukul 10.00: ASI atau makanan selingan, misalnya buah yang sudah dicincang kasar dan berukuran kecil
  • Pukul 12.00: Makan siang dengan MPASI yang dicincang halus, kasar, maupun finger food
  • Pukul 14.00: ASI
  • Pukul 16.00: Makanan selingan, misalnya buah yang sudah dicincang kasar dan berukuran kecil
  • Pukul 18.00: Makan malam dengan MPASI yang dicincang halus, kasar, maupun finger food
  • Pukul 20.00: ASI
  • Pukul 22.00: ASI
  • Pukul 24.00: ASI

Jika bayi tidak lagi mendapatkan ASI, Moms bisa memberikan susu formula bayisebagai penggantinya.

Kenali porsi dan frekuensi makanan bayi

Perbedaan porsi dan frekuensi makanan bayi sesuai perkembangan usia yakni:

Usia 6-8 bulan

Pada awal pemberian makanan bayi, coba lakukan secara bertahap.

Moms bisa mulai memberikan makan MPASI dengan jadwal 2-3 kali per hari untuk bayi usia 6 sampai 8 bulan.

Porsi makan bayi usia 6-8 bulan yakni 2-3 sendok makan untuk makanan utama sesuai jadwal. Lama-kelamaan tingkatkan asupan sang buah hati hingga ½ mangkuk berukuran ukuran 250 mililiter (ml).

Selebihnya, coba berikan sekitar 1-2 kali makanan selingan atau camilan sesuai dengan jadwal makan MPASI dan keinginan bayi.


Baca Juga:
Perlu Tahu Moms, ini Jadwal MPASI Bayi 6 Bulan Ini!


Usia 9-11 bulan

Frekuensi makan MPASI bayi sesuai jadwal di rentang usia 9-11 bulan umumnya sudah mengalami peningkatan hingga mencapai 3-4 kali sehari untuk makanan utama.

Selain makanan utama, Moms juga bisa memberikan makanan selingan atau camilan di sela-sela jadwal makan MPASI bayi dengan frekuensi 1-2 kali sesuai dengan nafsu makannya.

Berbeda dengan usia sebelumnya, di usia 9-11 bulan ini porsi makan bayi yakni ½-¾ mangkuk berukuran 250 ml dengan waktu makan tidak lebih dari 30 menit.

Usia 12-24 bulan

Ketika usia bayi telah mencapai 12-24 bulan, jadwal makan MPASI setiap harinya tetap sama seperti saat usianya 9-11 bulan yaitu 3-4 kali sehari untuk makanan utama.

Begitu pula untuk makanan selingan atau camilan di usia 12-24 bulan ini yang bisa mencapai 1-2 kali dalam sehari tergantung nafsu makan bayi.

Porsi makan bayi usia 12-24 bulan yang meningkat hingga ¾-1 mangkuk berukuran 250 ml. Jadwal makan MPASI bayi usia 12-24 bulan yaitu 3-4 kali sehari untuk makanan utama dengan 1-2 kali dalam sehari untuk makanan selingan atau camilan.

Saat si kecil mulai MPASI, Moms perlu menggunakan peralatan MPASI yang memiliki kualitas bagus. Moms bisa gunakan mangkok bayi dari MOOIMOM. Moms tidak perlu khawatir Si Kecil akan terkena tumpahan makanan saat ia makan sendiri karena karet di bagian bawah mangkuk menghisap kuat dan tidak akan membuat mangkuk makan bergeser kesana kemari.

bannerbanner


 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM