13 Aug 2019
anisyukur
Persalinan
Persalinan
Moms pasti tahu bahwa setelah melahirkan, bentuk perut dan pinggang tidak dapat dengan mudah kembali seperti semula. Untuk mengembalikan kondisi tersebut, banyak orang memilih dengan bantuan korset. Korset dinilai dapat membantu mengencangkan kembali otot perut dan pinggang ke bentuk semula. Oleh karena itu, korset melahirkan dianggap menjadi hal yeng penting untuk dimiliki para Moms setelah melahirkan. Tetapi bagaimana sebutulnya korset melahirkan yang baik untuk digunakan? Yuk intip tips berikut ini Moms!
Kualitas menjadi hal terpenting dalam menentukan pemakaian korset. Korset dengan kualitas yang bagus akan memiliki kekuatas kain yang baik sehingga tidak cepat melar meski telah digunakan dalam waktu yang lama. Moms jang mencoba untuk menggunakan korset yang sudah melar ya, karena nantinya korset tidak akan bekerja secara efisien.
Korset yang digunakan nantinya akan menekan bagian tubuh agar otot-otot dapat kencang seperti semula sehingga akan terasa sesak. Oleh karena itu, gunakanlah korset yang terbuat dari bahan yang breathable sehingga tubuh Moms tidak akan merasa sesak meskipun menggunakan korset dalam waktu yang lama.
Pastikan ukuran yang Moms pilih sesuai dengan ukuran tubuh Moms. Jangan coba-coba untuk memilih ukuran yang lebih kecil dengan tujuan dapat mengembalikan bentuk tubuh dengan cepat. Alih-alih dapat mengembalikan bentuk tubuh, korset yang kekecilan justru akan membuat Moms merasa sesak dan tidak nyaman.
Agar penggunaan korset menjadi efektif dalam mengembalikan bentuk tubuh seperti semula, pilihlah korset yang lentur. Dengan memilih korset yang lentur maka otomatis korset akan mengikuti lekuk tubuh. Tidak hanya dapat membantu mengembalikan bentuk tubuh, pilihlah korset yang juga membantu mengurangi rasa sakit pingggang Moms usai melahirkan.
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM