Asam folat memang salah satu zat yang dibutuhkan oleh tubuh, terutama untuk wanita. Asam folat penting dikonsumsi pada saat akan merencanakan kehamilan, saat hamil, bahkan hingga menyusui. Selain berbentuk suplemen makanan, asam folat bisa dikonsumsi melalui makanan yang Moms makan sehari-hari. Berikut ini adalah sayuran dan buah yang mengandung asam folat yaitu : alpukat, asparagus, arugula, brokoli, kacang polong hitam, pisang, kacang-kacangan, kembang kol, kubis brussel, pepaya, okra, buah jeruk, kacang kedelai, kacang pinto. Baca juga : Gejala Awal Trimester Pertama Moms
Lalu apa sih manfaat asam folat untuk ibu hamil? Dilansir dari banyak sumber, berikut ini adalah manfaat dari asam folat :
- Mencegah cacat lahir pada bagian otak si kecil.
- Mencegah cacat sumsum tulang belakang pada bayi.
- Pada awal kehamilan, asam folat dapat membantu mencegah keguguran.
- Folat dapat membantu meningkatkan produksi sel darah merah pada tubuh Moms.
- Folat akan menghindarkan dari bahaya depresi akibat tekanan berlebihan saat hamil.
- Mencegah kelahiran premature pada bayi.
- Membuat sistem pencernaan menjadi lebih lancar.
Manfaat asam folat memang banyak, namun ternyata kelebihan asam folat juga tak baik bagi tubuh. Solusinya, konsumsilah asam folat dengan takaran yang pas. Dikutip dari situs hamil, berikut ini daftar kebutuhan asam folat pada tubuh :
- Asam folat bagi wanita yang sedang merencanakan kehamilan = 400 mg per hari.
- Saat 3 bulan pertama kehamilan Moms = 400 mcg per hari.
- Pada usia kehamilan 4 – 9 bulan = 600 mcg per hari.
- Saat sedang menyusui, kebutuhan asam folat per hari = 500 mcg.
Apa sih akibatnya apabila Moms kelebihan asam folat?
- Asam folat berlebih bisa mengakibatkan ruam – ruam pada kulit. Tak hanya karena alergi saja, ruam – ruam pada kulit bisa diakibatkan karena Moms mengkonsumsi asam folat dengan dosis yang terlalu banyak.
- Mengkonsumsi asam folat berlebihan juga dapat menimbulkan rasa mual yang parah. Asam folat yang berlebihan bisa menyerang lambung sehingga dapat menimbulkan magh atau bisa mengalami mual secara berlebihan.
- Sulit tidur atau penyakit insomnia bisa juga diakibatkan karena asam folat yang dikonsumsi berlebihan. Tak hanya kelebihan kafein saja ya? Ternyata kelebihan asam folat bisa menyebabkan hal yang sama.
- Mati rasa atau istilah lainnya adalah kesemutan. Penyakit yang satu ini sering kali menyerang tubuh kita, salah satu penyebabnya adalah kekurangan vitamin B12. Vitamin B12 ini bisa terhalang masuk ke dalam tubuh apabila kandungan vitamin B9 (folat) pada tubuh manusia berlebihan. Baca juga : Makan Kecambah Bisa Bikin Subur?
- Hipertensi atau tekanan darah tinggi bisa dialami oleh mereka yang terlalu banyak mengkonsumsi asam folat.