Manfaat Buncis untuk Sang Buah Hati

calendar icon

03 Jul 2018

author icon

Novia Luciana

category icon

0-6 bulan

Manfaat Buncis untuk Sang Buah Hati

Kenalkan sayuran pada buah hati Moms sedari kecil akan menghindarkan dari aksi mogok makan sayuran saat dewasa kelak. Beberapa bayi atau balita ada yang tidak terlalu menyukai sayuran dikarenakan rasa yang mungkin terasa aneh di lidahnya. Di sini Moms dituntut untuk lebih kreatif lagi dalam mengkreasikan resep MPASI si kecil. Kunci agar si kecil mau doyan makan sebenarnya adalah menu makan yang tidak monoton. Moms bisa berkreasi melalui bahan dasar yang digunakan, cara penyajian, atau cara memasak.

Baca juga : Apa Sushi Boleh Dikonsumsi Ibu Hamil?

Kali ini kita kenalkan buncis pada si kecil yuk? Untuk balita, supaya lebih renyah dan lebih mudah dikunyah, Moms bisa pilihkan buncis baby ya. Buncis ini biasanya juga lebih segar ketimbang buncis biasa. Untuk bayi, pilihkan buncis organic, bebas bintik-bintik hitam, dan juga bersih. Cara mengolah buncis juga harus benar sesuai dengan umur dan kemampuan si kecil. Pada usia tertentu bayi belum bisa mengunyah maka moms harus mengukusnya terlebih dahulu kemudian dihaluskan dengan cara diblender. Jika bayi sudah bisa mengunyah, buncis bisa diolah dengan cara dipotong kecil – kecil.

Baca juga : Coklat Ternyata Bermanfaat Untuk Kehamilan Lho Moms!

Buncis memiliki kandungan vitamin dan mineral yang tinggi sehingga bagus dikonsumsi untuk si kecil. Buncis kaya akan vitamin A, B kompleks, C, dan juga K. Vitamin A baik untuk kesehatan matanya, vitamin K bagus untuk tulangnya, sementara vitamin B kompleks dan C bagus untuk daya tahan tubuhnya. Selain itu buncis juga mengandung protein, asam folat, dan juga serat. Serat bisa membantu pencernaan si kecil akan semakin lancar. Nah, sudah tahu kan manfaat buncis, sekarang diolah sebagai makanan pendamping ASI yuk Moms.

 

Pure Ayam, Wortel, Buncis dan Kentang

(Sumber : Ibu dan Mama)

 

Bahan-bahan:

 

8 batang buncis, cuci bersih, buang ujung dan serat-seratnya, potong-potong

1 buah wortel, kupas dan potong-potong

¼ cup daging ayam yang sudah dimasak sebelumnya

1 buah kentang ukuran kecil, kupas dan potong-potong

¼ buah bawang bombay

1 sdt olive oil

250 ml kaldu ayam

1 ½ sdm yoghurt plain

 

Cara membuat:

 

  1. Dalam panci kecil, panaskan olive oil dan tumis bawang sampai wangi. Tambahkan buncis, wortel, dan kentang. Aduk-aduk.
  2. Tuangkan kaldu ayam ke dalam panci, tutup panci dan biarkan sampai kaldu mendidih.
  3. Buka tutup panci, kecilkan api, lalu biarkan sekitar 10-15 menit sampai wortel melunak. Matikan api dan dinginkan.
  4. Masukkan buncis, wortel, kentang, dan daging ayam ke dalam blender atau food processor, tambahkan yoghurt, blender sampai tercampur rata dan teksturnya halus. Kalau perlu tambahkan air sisa rebusan sayuran sampai tekstur pure sesuai selera si Kecil.

 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM