Daftar Cemilan untuk Ibu Hamil Trimester Pertama

calendar icon

20 Jun 2021

author icon

anisyukur

category icon

Trimester Pertama

Daftar Cemilan untuk Ibu Hamil Trimester Pertama

Usia kehamilan pada trimester pertama, Moms harus memperhatikan asupan gizi dan pola hidup karena pada usia ini janin masih sangat rentan terhadap keguguran.

 Di sela-sela makan ibu hamil membutuhkan cemilan untuk menunjang gizi yang mencukupi untuk janin. Cemilan tersebut juga tidak bisa sembarangan terutama untuk ibu hamil pada trimester pertama. Cemilan harus mengandung nutrisi yang diperlukan oleh janin antara lain:

  • Protein
  • Serat
  • Asam folat
  • Zat besi
  • Kalsium
  • Asam amino
  • Vitamin

Baca juga: Diet Seimbang Tanpa Kelebihan Karbohidrat saat Hamil

Daftar Cemilan Sehat untuk Ibu Hamil Trimester Pertama

Pada trimester pertama biasanya ibu hamil merasakan mual, mood yang berubah-ubah, sakit kepala, dan kelelahan. Untuk menyiasati inilah dibutuhkan cemilan yang bisa mengurangi rasa mual. Cemilan itu antara lain:

  1. Jeruk
    Jeruk mengadung vitamin C dan asam folat yang sangat dibutuhkan oleh ibu hamil. Selain itu karena kandungan air yang cukup tinggi, jeruk bisa membuat ibu hamil tetap terhidrasi. Sedangkan asam folat bermanfaat untuk mengurangi resiko bayi terlahir cacat.
     
  2. Jambu biji
    Jambu biji mengandung nutrisi yang dibutuhkan ibu hamil seperti vitamin C, asam folat, isoflavonoids, dan polipenol yang membantu sistem perncernaan, melemaskan otot dan mengurangi sembelit.
     
  3. Yogurt
    Yogurt merupakan fermentasi dari susu yang mengandung bakteri baik yang dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh dan baik untuk percernaan. Selain itu kalsium dan protein yang terdapat dalam yogurt dapat membantu perkembangan janin terutama tulang dan gigi.
     
  4. Mangga
    Buah mangga kaya akan vitamin C dan A yang baik untuk pertumbuhan janin dan baik untuk bayi yang baru lahir karena akan memperkuat sistem kekebalan tubuhnya.
     
  5. Delima
    Menurut sebuah penelitian meminum jus delima dapat memperkuat plasenta.
     
  6. Alpukat
    Lemak baik yang terkandung dalam alpukat dapat menjadi sumber energi untuk ibu hamil.
     
  7. Kentang
    Kandungan nutrisi dalam kentang sangat baik untuk ibu hamil karena mendukung tumbuh kembang janin.
     
  8. Pisang
    Pisang kaya akan vitamin C, serat, potassium dan vitamin B6. Vitamin B6 dapat mengurangi rasa  mual dan muntah yang sering terjadi pada awal kehamilan.
     
  9. Telur
    Telur mengandung protein, vitamin dan kolin dimana dapat membantu perkembangan otak janin. Telur dapat dijadikan cemilan untuk ibu hamil pada trimester pertama. Sebaiknya telur dimasak dengan cara direbus supaya nutrisi di dalamnya tetap terjaga daripada digoreng.
     
  10. Anggur
    Anggur mengandung anti oksidan yang cukup tinggi sehingga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menurunkan resiko infeksi.
     
  11. Beri-berian
    Buah beri-berian kaya akan vitamin C dan mengandung anti oksidan yang tinggi selain itu juga mengandung banyak air sehingga bisa menjadi sumber hidrasi.
     
  12. Sayuran
    Sayuran merupakan sumber vitamin, mineral dan serat yang sangat baik untuk ibu hamil pada trimester pertama untuk memenuhi gizi pada ibu dan janin. Moms, bisa mengolah sayuran menjadi jus maupun salad. Dan pastikan sebelum mengolahnya, Moms harus mencucinya hingga bersih.
     
  13. Apel
    Taukah Moms, mengonsumsi apel setiap hari saat sedang hamil dapat menurunkan resiko bayi terkena asma dan alergi.

Baca juga: Mie Instan Bahaya untuk Ibu Hamil ? Simak 5 Makanan Penggantinya

  1. Buah-buahan kering
    Meskipun buah kering  seperti kismis dan kurma juga mengandung nutrisi yang sama dengan buah-buahan segar. Buah-buahan kering bisa menjadi seumber vitamin dan mineral untuk ibu hamil terutama pada trimester pertama.
    Akan tetapi sebaiknya tidak mengonsumsi buah-buahan kering lebih banyak ketimbang porsi buah-buahan segar karena bagaimanapun juga buah-buahan kering bisa mengandung gula lebih banyak dan tidak terdapat kandung air di dalamnya.
     
  2. Keju
    Seperti halnya yogurt, keju merupakan produk olahan susu yang juga dapat dijadikan cemilan sehat untuk ibu hamil. Pasalnya keju mengandung vitamin A yang sangat dibutuhkan oleh ibu hamil terutama pada awal masa kehamilan untuk tumbuh kembang otak janin dan memaksimalkan perkembangan sel-sel sarafnya.
    Disarankan untuk mengonsumsi keju yang berbentuk padat seperti keju cheddar, parmesan, dan gouda. Mengonsumsi keju yang bertesktur lembek bisa berpengaruh pada kesehata janin.

Hal-hal yang Perlu Dihindari oleh Ibu Hamil Pada Trimester Pertama Kehamilan

Dilansir dari parenting.firstcry.com ada beberapa makanan yang perlu dihindari ibu hamil pada trimester pertama yaitu:

  • Keju yang lembek
  • Minuman yang mengandung kafein
  • Minuman berakohol
  • Ikan mentah
  • Nanas
  • Susu yang tidak dipasterisasi
  • Ikan yang mengandung merkuri tinggi seperti tuna, makarel, dan ikan hiu
  • Daging mentah atau setengah matang
  • Jeroan
  • Kol dan lettuce
  • Pepaya
  • Makanan yang terlalu manis
  • Kecambah mentah
  • Telur setengah matang
  • Makanan yang tidak dicuci terlebih dahulu
  • Terong

Moms, makanan sehat yang kita konsumsi masih belum cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisi selama masa kehamilan. Moms harus mengonsumsi suplemen sebagai pelengkap kebutuhan nutrisinya. Melalui www.mooimom.id Moms bisa mendapatkan suplemen khusus ibu hamil yaitu Prenavita Milk Vanilla yang merupakan nutrisi sehari-sehari yang dirancang untuk mendukung kehamilan yang sehat bagi ibu dan janin.

 

 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM