02 Nov 2022
Anggraini Nurul F
Tips Menyusui
Tips Menyusui
Makanan ibu menyusui agar bayi lancar bab ada beraneka ragam. Sebenarnya, tidak ada aturan pasti mengenai makanan apa yang perlu dikonsumsi atau dihindari saat sedang menyusui. Hal paling penting adalah kebutuhan gizi dan kalori harian ibu menyusui terpenuhi, sehingga bisa memberikan ASI dengan lancar.
Meski begitu, beberapa makanan diyakini baik untuk dikonsumsi ibu menyusui karena bisa mencegah bayinya mengalami konstipasi.
Secara umum, ada beberapa makanan yang bisa dikonsumsi ibu menyusui untuk mencegah bayi konstipasi dan dipercaya bisa membantu BAB bayi tetap lancar. Simak yuk Moms beberapa makanan yang bisa memperlancar BAB bayi.
Makanan ibu menyusui agar bayi lancar BAB yang pertama ialah pepaya. Jadi, jika Bunda memasukkan pepaya ke dalam makanan yang dikonsumsi, ada kemungkinan BAB bayi juga bisa menjadi lancar.
Selain memenuhi kebutuhan karbohidrat dan kalori, konsumsi oatmeal juga bisa mencegah sembelit, sehingga BAB Bunda dan Si Kecil bisa lebih lancar. Oatmeal dapat melancarkan buang air besar karena makanan ini mengandung serat larut.
Makanan ibu menyusui yang bisa memperlancar BAB bayi selanjutnya adalah sayuran hijau, mulai dari bayam, brokoli, sawi, hingga kangkung. Jenis sayuran ini mengandung serat yang tinggi sehingga mampu mencegah konstipasi.
Tak hanya itu, konsumsi sayuran hijau saat menyusui juga dipercaya bisa meningkatkan produksi ASI. Hal ini karena sayuran hijau mengandung fotoestrogen di dalamnya.
Makanan ibu menyusui agar bayi lancar BAB selanjutnya ialah kacang merah. Kacang merah mengandung serat larut dan serat tidak larut, sehingga bisa membuat BAB lancar sekaligus meredakan sembelit. Oleh karena itu, Bunda bisa memasukkan kacang merah ke dalam menu makanan yang dikonsumsi guna memperlancar BAB bayi.
Selain yang telah disebutkan di atas, makanan lain yang diyakini baik dikonsumsi ibu menyusui agar BAB bayi lancar adalah kedelai, buah beri, apel, wortel, kentang, dan kacang almond.
Jangan lupa pula untuk mengonsumsi air putih sebanyak 2 liter atau 8 gelas per hari agar terhindar dari sembelit dan tubuh Bunda tetap terhidrasi.
Moms aktif dan sibuk bekerja tidak perlu khawatir akan asupan ASI sang buah hati. Gunakan pompa ASI elektrik MOOIMOM Electric Breast Pump M3 saja! Pompa ASI Elektrik tanpa kabel dan tanpa selang dari MOOIMOM ini hadir dengan desain khusus untuk Moms yang memiliki segudang aktivitas. Pompa ASI Elektrik dengan teknologi canggih dan desain elegan kekinian membuat Moms semakin nyaman memompa ASI. Kini, Moms bisa memompa ASI kapan pun dan di mana pun dengan lancar!
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM