Baik untuk ASI dan Kesehatan 8 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Menyusui

calendar icon

26 Jun 2023

author icon

Admin

category icon

Persalinan

Baik untuk ASI dan Kesehatan 8 Vitamin yang Bagus untuk Ibu Menyusui

Vitamin untuk ibu menyusui tidak hanya memberikan kebutuhan nutrisi harian bagi ibu, melainkan juga dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas ASI. Yuk pelajari disini Moms tentang apa saja vitamin yang bagus untuk ibu menyusui!

Menyusui adalah masa yang sangat penting bagi ibu dan bayi, karena memberikan nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan si kecil. Ada dua hal penting yang akan dibahas pada artikel ini, yaitu vitamin untuk ibu menyusui dan pompa ASI berkualitas yang banyak digunakan oleh para ibu pekerja saat ini.

Pompa ASI yang dimaksud adalah M3 Electric Breast Pump. Menghadirkan teknologi terkini dengan desain portable tanpa kabel dan tanpa selang, pompa ASI ini akan menjadi teman terbaik bagi Moms untuk mengASIhi si kecil.  Sekarang M3 Electric Breast Pump sudah bisa Moms dapatkan melalui resmi MOOIMOM. Dapatkan harga terbaiknya sekarang!


Baca Juga:
Manfaat Vitamin D untuk Ibu Menyusui


Kemudian, vitamin untuk ibu menyusui. Jadi,  selama masa menyusui, kebutuhan nutrisi ibu akan meningkat untuk memastikan produksi ASI tetap berkualitas dan menjaga kesehatan ibu secara keseluruhan.

Meskipun diet seimbang dapat memberikan sebagian besar nutrisi yang dibutuhkan, beberapa ibu menyusui mungkin memerlukan vitamin tambahan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian mereka.

Vitamin Untuk Ibu Menyusui Yang Bagus

Berikut adalah daftar vitamin yang aman untuk ibu menyusui dan tentunya juga berkualitas:

Blackmores Pregnancy &Breast-feeding Gold

Vitamin untuk ibu menyusui yang pertama yaitu Blackmores Pregnancy & Breast-feeding Gold. Ini adalah suplemen vitamin yang dirancang untuk menjaga kesehatan ibu menyusui sehingga tidak mudah sakit. Suplemen ini dapat dikonsumsi sejak awal kehamilan untuk mendapatkan manfaat yang maksimal. Suplemen ini mengandung DHA, vitamin A, vitamin B kompleks, vitamin C, vitamin D3, vitamin E, kalsium, dan zat besi, yang membantu memenuhi kebutuhan nutrisi ibu dan meningkatkan kualitas ASI selama masa menyusui. Ibu menyusui dapat mengkonsumsi dua kapsul suplemen ini setiap hari.

Cavit-D3

Cavit-D3 adalah vitamin untuk ibu menyusui yang cukup populer di Indonesia. Terutama, bagi ibu yang membutuhkan kalsium ekstra dalam makanan sehari-hari. Suplemen ini mengandung 500 mg kalsium fosfat, yang dapat memenuhi setengah dari kebutuhan kalsium harian untuk ibu menyusui. Suplemen ini juga mengandung vitamin D3 yang membantu meningkatkan penyerapan kalsium. Kalsium dari suplemen ini dapat diserap ke dalam ASI dan bermanfaat bagi bayi dengan memperkuat tulang dan gigi mereka.

Prenagen Lactamom

Prenagen Lactamom adalah vitamin untuk ibu menyusui yang juga tak kalah populer di Indonesia. Vitamin ini diformulasikan secara khusus untuk memenuhi kebutuhan nutrisi ibu menyusui yang meningkat. Prenagen Lactamom mengandung vitamin dan mineral esensial, seperti kalsium, zat besi, zinc, dan vitamin A, C, D, dan E, yang sangat penting untuk menjaga kesehatan ibu dan bayi. Produk ini juga mengandung asam folat dan DHA yang penting untuk perkembangan otak bayi.

Morinaga Chil-Mil

Morinaga Chil-Mil adalah salah satu brand suplemen yang cukup terkenal di Indonesia yang menawarkan berbagai produk untuk ibu dan bayi, termasuk vitamin untuk ibu menyusui. Suplemen vitamin mereka, Morinaga Chil-Mil Mama, dirancang khusus untuk ibu menyusui. Produk ini mengandung nutrisi penting seperti kalsium, zat besi, dan vitamin A, B, C, dan E, yang membantu mendukung kesehatan ibu dan tumbuh kembang bayi.


Baca Juga:
Vitamin untuk Ibu Menyusui yang Harus Dipenuhi agar ASI Berkualitas


Anmum Lacta

Anmum Lacta adalah vitamin untuk ibu menyusui agar tidak gampang sakit. Produk ini mengandung nutrisi penting seperti kalsium, zat besi, dan vitamin A, B, C, dan E, yang membantu mendukung kesehatan ibu dan pertumbuhan dan perkembangan bayi.

Vitamin Untuk Ibu Menyusui: Nutrimama

Nutrimama adalah vitamin untuk ibu menyusui berikutnya yang juga banyak digunakan oleh para ibu di Indonesia. Nutrimama, diformulasikan secara khusus untuk mendukung kesehatan ibu menyusui. Suplemen ini mengandung vitamin dan mineral penting, seperti kalsium, zat besi, zinc, dan vitamin A, C, D, dan E, yang membantu menjaga kesehatan ibu serta mendukung pemberian ASI yang berkualitas.

bannerbanner

Sangobion

Sangobion adalah vitamin untuk ibu menyusui yang membutuhkan tambahan zat besi dan ingin menambah kebugaran tubuh. Produk mereka, Sangobion Femine,  dipercaya dapat mendukung kesehatan ibu menyusui secara keseluruhan. Produk ini mengandung vitamin dan mineral penting, seperti kalsium, zat besi, zinc, dan vitamin A, C, D, dan E, yang membantu memelihara kesehatan ibu dan meningkatkan kualitas serta kuantitas ASI si kecil.


Baca Juga:
10 Rekomendasi Merek Vitamin untuk Ibu Menyusui


Enervon C

Enervon C merupakan vitamin ibu menyusui yang dapat membantu menjaga daya tahah tubuh Moms selama menyusui. Kandungan vitamin B kompleks dan Vitamin C dapat memperkuat jaringan tubuh dan mempercepat pemulihan pasca melahirkan.

Itulah beberapa daftar vitamin yang bagus untuk ibu menyusui. Mengkonsumsi suplemen tambahan tentunya dapat menambah  nutrisi tertentu di dalam tubuh dan ini juga dapat mempengaruhi kualitas dan kuantitas ASI. Selamat mencoba. 

 


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM