Bolehkah Menyusui Saat Demam? Cek Faktanya Dulu, Moms

calendar icon

10 Sep 2021

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

Bolehkah Menyusui Saat Demam? Cek Faktanya Dulu, Moms

Ada beberapa kondisi khusus yang membuat seorang ibu dilarang menyusui, misalnya jika anak mengidap galaktosemia atau jika ibu memiliki infeksi HIV, terjangkit virus ebola, atau terkena virus herpes simplex di area payudara.

Baca Juga: Demam saat Hamil Muda, Begini Cara Aman Menyembuhkannya

Bolehkah Menyusui Saat Demam?

Ya, Moms tetap bisa menyusui si Kecil walau sedang menderita demam, flu, diare, bronkitis, infeksi sinus, atau mastitis. Tetaplah menyusui seperti biasanya karena bayi tidak akan tertular penyakit meski ia meminum ASI langsung dari Moms.

Faktanya, ketika Moms sedang menderita sakit, ASI yang diminum si Kecil mengandung antibodi yang justru dapat mengurangi risiko bayi Moms menderita penyakit yang sama. 

Apakah demam atau flu memengaruhi produksi ASI?

Ya, penyakit yang sedang diderita memang dapat memengaruhi produksi ASI. Terutama jika saat sedang sakit, Moms tidak menyusui atau memompa ASI seproduktif biasanya. Tetapi, menurunnya produksi ASI ini tidaklah permanen, hanya sementara. Jadi, usahakan tetap menyusui atau memompa ASI seperti biasanya agar produksi ASI senantiasa terjaga.

Cara Redakan Demam, Ini Daftar Obat yang Boleh dan Tidak Boleh Moms Konsumsi Yah!

Baca Juga: 4 Tips Mengompres Bayi Demam di Rumah

1.Obat yang Boleh Dikonsumsi

Memilih obat untuk menyembuhkan penyakit, terutama saat Mama sedang menyusui, haruslah berhati-hati. Beberapa obat-obatan ini tergolong aman dikonsumsi ibu menyusui, yaitu:

  1. Asetaminofen (Tylenol)
  2. Ibuprofen (Advil, Motrin)
  3. Antihistamin (seperti Claritin; Benadryl juga aman tetapi dapat menyebabkan bayi mengantuk)
  4. Dekongestan (Afrin, Allegra, dan sebagainya), tetapi tidak yang mengandung pseudoefedrin, yang dapat menurunkan suplai ASI
  5. Sebagian besar antibiotik, tetapi pastikan untuk memeriksanya dengan dokter mama sebelum memulai dan pastikan dokter yang meresepkan tahu bahwa Mama sedang menyusui

Hampir setiap obat yang dijual bebas mengandung peringatan bagi ibu menyusui. Jadi sebaiknya berkonsultasi dengan dokter sebelum minum obat apapun.

2.Obat yang Tidak Boleh Dikonsumsi

Beberapa obat-obatan terbukti berbahaya jika diminum ibu menyusui. Obat-obatan tersebut meliputi (tapi tidak terbatas pada):

  • Pseudoephedrine, antihistamin (Sudafed, yang dapat menurunkan suplai susu)
  • Vitamin dosis tinggi d
  • an suplemen tertentu

Cara Alami Redakan Demam atau Flu Tanpa Obat

Demam dan flu tidak akan sembuh hanya dengan minum obat. Yang terpenting adalah Mama harus beristirahat sebanyak mungkin. Berilah kesempatan pada sistem kekebalan tubuh mama untuk melawan virus yang bersarang di dalam tubuh. Selain itu, perkuat kekebalan tubuh mama dengan:

  • Mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C, seperti jeruk, melon, kiwi, mangga, tomat, dan lain-lain
  • Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung seng seperti daging sapi, telur, yogurt dan oatmeal
  • Pastikan tubuh mama senantiasa terhidrasi dengan banyak minum air putih atau minuman hangat 
  • Nyalakan humidifier untuk menjaga kelembapan udara di rumah

Di masa pandemi seperti sekarang, Moms wajib menggunakan masker untuk terapkan protokol kesehatan yah! Moms bisa gunakan MOOIMOM Disposable Face Mask.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM