09 Oct 2018
Krista Kanya
Trimester Pertama
Trimester Pertama
Masa kehamilan adalah masa dimana setiap asupan dan kegiatan yang dilakukan oleh Moms pastinya harus diperhatikan lebih ekstra agar baik Moms tetap sehat dan bugar, serta janin berkembang dengan baik. Pastinya Moms sering mendengarkan mitos seputar kehamilan yang ada, dan terkadang menimbulkan rasa campur aduk, apakah mitos tersebut itu benar atau tidak.
Salah satu mitos yang ada yakni bumil yang mengkonsumsi air dingin dapat menyebabkan bayi menjadi besar, menimbulkan kembar air dan dapat menyulitkan proses persalinan. Sebenarnya, mitos tersebut tidaklah benar. Ukuran bayi yang besar biasanya disebabkan oleh penyakit turunan, seperti kencing manis atau diabetes. Meskipun meminum air putih tidak membahayakan bumil, akan tetapi akan lebih baik jika bumil tidak begitu sering untuk meminum air putih tersebut terlalu sering.
Meminum air dingin dapat membuat tubuh harus lebih banyak membakar kalori atau lemak agar dapat meningkatkan temperature badan saat mencerna air dingin tersebut. Dengan melihat kondisi betrikut, akhirnya akan mengurangi jumlah kalori yang ada di tubuh bumil sehingga membuat bumil lebih mudah merasa lelah.
Bumil juga harus memperhatikan saat meminum air dingin tersebut. Lebih baik jika bumil ingin meminum air dingin tersebut pada saat sebelum makan. Kenapa? Karena jika bumil meminum air putih saat makan atau sesuah makan, hal tersebut dapat memperlambat kecepatan sistem metabolisme tubuh menjadi lebih lambat dalam mencerna serta menyerap makanan, sehingga disarankan untuk meminum air hangat setelah selesai makan
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM