Atasi Bengkak Saat Hamil Tanpa Obat!

calendar icon

15 Dec 2017

author icon

Novia Luciana

category icon

Trimester Kedua

Atasi Bengkak Saat Hamil Tanpa Obat!

Ibu hamil memang rentan mengalami bengkak pada beberapa bagian tubuhnya. Tak hanya bengkak pada kaki, bengkak juga bisa terjadi pada bagian wajah, mata, bahkan bisa juga terjadi di leher. Umumnya bengkak-bengkak bisa terjadi saat Moms memasuki usia kehamilan 20 minggu. Bengkak pada beberapa anggota tubuh ini bisa jadi gejala kehamilan yang normal dan bisa jadi menandakan adanya gejala serius atau penyakit serius pada tubuh Moms. Baca juga : 3 Makanan Pemicu Obesitas Pada Ibu Hamil

 

Umumnya, bengkak yang terjadi pada ibu hamil disebabkan karena adanya penumpukan cairan berlebih, terutama di bagian kaki. Ini juga bisa terjadi karena usia kandungan yang semakin besar sehingga aliran darah menjadi tidak lancar. Pembengkakan pada kaki ini bisa juga diisebabkan karena hormon kehamilan. Namun beberapa ada yang mengalaminya karena saat hamil sering kali mengkonsumsi garam berlebih atau menyukai makanan asin secara berlebihan. Nah Moms, untuk mengatasi masalah berikut ini, Moms bisa melakukan beberapa cara berikut ini yah! (Dikutip dari situs Vemale) :

 

  1. Merendam kaki dengan air garam

 

Cara ini bisa juga digunakan untuk relaksasi saat kita merasa terlalu lelah setelah beraktifitas. Cukup sediakan air hangat lalu masukkan ke ember kemudian tambahkan garam ke dalam air tersebut. Rendamlah kaki Moms selama beberapa menit atau sesuai kebutuhan. Kabarnya, cara ini bisa digunakan untuk merendam kaki yang bengkak selama kehamilan. Ramuan ini akan menyerap kelebihan cairan pada jaringannya. Baca juga : Jangan Remehkan Ubi! Khasiatnya Luar Biasa

 

  1. Coba rubah posisi kaki Moms

 

Kaki mungkin saja sedang merasa sangat kelelahan karena menahan beban yang cukup berat saat perut sudah mulai makin besar. Cobalah untuk menaruh kaki Moms di posisi yang lebih tinggi dari badan dengan mengganjal kaki dengan bantal atau guling. Supaya lebih aman, biasanya ini dilakukan di tempat tidur. Gunanya supaya melancarkan kembali aliran darah yang tersumbat.

 

  1. Memijat dengan menggunakan minyak

 

Meski pijat saat kehamilan masih banyak pro dan kontranya, namun Moms tetap bisa melakukan pijat pada kaki yang bengkak. Gerakan pijat yang dilakukan janganlah terlalu keras, pijatlah bagian yang bengkak dengan lembut. Jangan lupa gunakan minyak sesuai selera Moms. Minyak yang nyaman dan bisa digunakan untuk pijat seperti minyak kayu putih, minyak telon, minyak sereh, atau bisa juga menggunakan baby oil. Baca juga : Ketahui Posisi Duduk yang Benar Selama Kehamilan

 

  1. Jangan telalu banyak duduk atau berdiri

 

Supaya aliran darah menjadi lebih lancar, Moms disarankan untuk tidak melakukan kegiatan yang monoton atau itu-itu saja. Jangan telalu banyak duduk, berdirilah atau jalan-jalan ringan sesekali waktu untuk melancarkan peredaran darah. Kemudian jangan juga terlalu banyak berdiri karena posisi ini akan membuat kaki Moms akan semakin bengkak. Terlalu banyak berdiri disaat usia kehamilan yang sudah besar justru tak baik Moms.


Bagikan Artikel



Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM