Apakah Ade Efek Samping Makan Es Batu Saat Hamil ?

calendar icon

09 Aug 2020

author icon

Dwi Ayu Rochani

category icon

Apakah Ade Efek Samping Makan Es Batu Saat Hamil ?

Saat hamil, mungkin Moms banyak mendengar tentang informasi kehamilan. Sayangnya, tidak semua informasi yang diberikan bisa dibuktikan kebenarannya, termasuk minum es saat hamil.

Ada yang bilang kalau minum es saat hamil bisa bikin ukuran bayi membesar. Tapi, apakah benar? Agar Moms tak salah, simak penjelasan tentang fakta minum es saat hamil berikut ini seperti dilansir dari halodoc.com, yuk!

Apakah Boleh Minum Es saat Hamil?

Minum es batu saat hamil sebenarnya bukanlah masalah, asalkan tidak berlebihan dan esnya terbuat dari air yang matang. Bahkan, hingga saat ini belum ada studi yang mampu membuktikan adanya efek negatif dari minum es batu saat hamil, terutama yang berkaitan dengan tumbuh kembang janin dalam kandungan.

Beberapa studi bahkan mengklaim bahwa minum es batu saat hamil justru bisa membantu pergerakan janin dalam kandungan. Ini karena janin dalam kandungan akan merasakan sensasi dinginnya es batu yang kamu minum, sehingga ia akan bergerak untuk menghindarinya.

Jadi, anggapan bahwa minum es batu bisa memperbesar ukuran bayi tidaklah benar. Sebab sebenarnya, ukuran dan berat badan bayi dalam kandungan dipengaruhi oleh banyak faktor. Antara lain:

- Bayi lahir melebihi waktu yang diperkirakan.
- Riwayat melahirkan dengan berat badan bayi yang besar.
- Genetik. Orangtua yang berbadan besar atau obesitas lebih berpotensi memiliki anak yang berukuran besar juga.

Baca juga : Minuman Sehat Untuk Ibu Hamil 

Tips Minum Es Batu saat Hamil

- Pastikan es batu yang diminum terbuat dari air bersih yang matang. Ini untuk meminimalkan risiko penyakit akibat minum es batu yang terbuat dari air kotor atau terkontaminasi bakteri. Lebih baik, Moms membuat es batu sendiri, sehingga kebersihannya lebih terjamin.

- Minum es batu secukupnya. Jangan sampai konsumsi es batu membuat Moms lupa untuk memenuhi nutrisi lain yang lebih penting untuk mendukung kehamilan. Sebab, kekurangan gizi saat hamil bisa menghambat tumbuh kembang janin.

- Jika ingin mendapat sensasi dingin, Moms bisa mengganti es batu dengan buah atau sayuran dingin. Misalnya: anggur, stroberi, atau buah-buahan lainnya. Atau, Moms juga bisa memilih minuman es dalam kemasan, seperti minuman botol atau kaleng yang sudah didinginkan. Pastikan untuk selalu memeriksa segel dan kemasan sebelum mengonsumsinya, ya.

- Perhatikan jenis minuman yang dikonsumsi. Sebab, ibu hamil tidak disarankan untuk mengonsumsi minuman berkafein (seperti: kopi dan teh), bersoda dan berkarbonasi. Alasannya karena minuman berkafein bersifat diuretik (bisa meningkatkan frekuensi buang air kecil) dan minuman bersoda/berkarbonasi mengandung gula yang sangat tinggi. Jika ingin minuman dingin yang berasa, Moms bisa memilih air kelapa, jus buah tanpa gula, atau susu.


Bagikan Artikel


Artikel Terkait


Produk Terkait

Shop at MOOIMOM


Shop at MOOIMOM