5 Sumber Lemak MPASI, Bisa Sebagai BB Booster Ampuh Lho Moms!

calendar icon

23 Jul 2021

author icon

Anggraini Nurul F

category icon

0-6 bulan

5 Sumber Lemak MPASI, Bisa Sebagai BB Booster Ampuh Lho Moms!

Lemak pada MPASI juga sangat dibutuhkan si kecil untuk perkembangannya lho Moms! Dalam menu lengkap MPASI, lemak juga menjadi salah satu hal yang tidak boleh terlewat. Kebutuhan lemak orang dewasa dengan anak sangatlah beda ya Moms. Jika lemak yang terlalu banyak bisa berbahaya bagi orang dewasa, namun sebaliknya. Anak membutuhkan banyak lemak untuk pertumbuhan dan perkembangannya.

5 Sumber Lemak MPASI

1. Mentega (Butter)

Mentega (butter) terbuat dari lemak hewani sehingga lebih banyak mengandung lemak jenuh dibandingkan dengan margarin.

Ada dua jenis mentega yang bisa Anda pilih untuk bayi, yakni mentega dengan tambahan garam (salted butter) dan mentega tanpa garam (unsalted butter).

Salted butter dan unsalted butter sama-sama bisa menjadi pilihan Anda untuk menambah asupan lemak di dalam MPASI bayi.

Hanya saja, sebaiknya sesuaikan pemberian garam pada MPASI bila Anda menggunakan salted butter.

Baca Juga: Ghee, Lemak Tambahan Kaya Manfaat untuk MPASI

2. Santan

Pemberian santan untuk bayi diperbolehkan sejak usianya 6 bulan atau saat mulai belajar makan MPASI. Kandungan lemak di dalam santan sekitar 34 gram (gr) sehingga merupakan salah satu pilihan yang tepat untuk diolah ke dalam MPASI bayi.

Selain itu, zat gizi lainnya yang ada di dalam santan juga tidak kalah banyak. Terlebih lagi santan adalah sumber makanan yang mudah ditemukan dan harganya cukup terjangkau.

Baca Juga: Lengkapi Lemak Tambahan MPASI dengan Unsalted Butter

3. Minyak zaitun

Sesuai dengan namanya, minyak zaitun terbuat dari sari buah zaitun yang diperas sehingga menghasilkan minyak.  Minyak zaitun atau yang juga akrab dikenal dengan nama olive oil ini merupakan sumber asam lemak tak jenuh tunggal.

Itulah mengapa minyak zaitun bisa menjadi salah satu pilihan sumber lemak untuk MPASI bayi.

4. Minyak kelapa

Sama seperti mentega, minyak kelapa juga terbagi atas 2 jenis. Ada minyak kelapa biasa (refined coconut oil) dan minyak kelapa murni (virgin coconut oil atau VCO). Minyak kelapa biasa diolah dari daging kelapa yang sudah dikeringkan kemudian diambil minyaknya. Sementara minyak kelapa murni (VCO) diambil dari kelapa segar.

Ibu tidak perlu ragu untuk memberikan minyak kelapa biasa maupun minyak kelapa murni (VCO) untuk bayi.

5. Minyak canola

Minyak canola diolah dari biji tanaman canola atau kependekan dari Canada oilTak kalah dengan minyak zaitun, minyak canola juga rendah kandungan lemak jenuh dan tinggi kandungan lemak tak jenuh. Melihat kandungan lemak tak jenuh yang cukup tinggi membuat minyak canola bisa menjadi pilihan sebagai sumber lemak untuk MPASI bayi.

Saat mulai menginjak usia 6 bulan, si kecil sudah saatnya untuk MPASI. Memilih alat makan yang berkualitas juga harus dipikirkan ya Moms! Moms bisa gunakan MUGU Antispill Suction Bowl Moms tidak perlu khawatir Si Kecil akan terkena tumpahan makanan saat ia makan sendiri karena karet di bagian bawah mangkuk menghisap kuat dan tidak akan membuat mangkuk makan bergeser kesana kemari.


Bagikan Artikel


Shop at MOOIMOM