3 Cara Efektif Toilet Training Si Kecil

calendar icon

04 Oct 2018

author icon

Janice Susana

category icon

Balita

3 Cara Efektif Toilet Training Si Kecil

Moms kesulitan mengajarkan si kecil agar mandiri ke toilet? Yuk simak tips berikut , dijamin ampuh Moms. Dikutip dari sumber dan penulis Lora Jensen dalam bukunya yang berjudul “3 Day Potty Training“. Berikut adalah 3 langkah efektif dari Jensen untuk melatih si kecil pergi ke toilet dengan sendirinya nih Moms.

 

Fokus dan singkirkan semua pengalih perhatian

Selama 3 hari ini, Moms dan si kecil disarankan untuk fokus latihan untuk mencapai visi ini, Dibutuhkan dedikasi tinggi agar bisa berhasil nih Moms. Jadi, siapkan waktu hanya berdua dengan si kecil. Hal-hal yang mengganggu lainnya seperti urusan belanja, menyiapkan santapan, atau laundry bisa dikesampingkan dulu ya Moms.

Singkirkan semua popok si kecil

Ya.. tidak ada lagi popok baik di pagi hari, siang hari atau bahkan ketika ia tidur. Terdengar menakutkan ya Moms? Namun, sekarang sudah waktunya, anggap saja sebagai usaha Moms melenyapkan kebiasaan lama si kecil. Hilangkan perasaan ketergantungan si kecil terhadap popok sangatlah penting supaya si kecil benar-benar berkeinginan menjaga dirinya tetap bersih dengan pergi ke toilet.

Ingatkan bukan Tanyakan

Yang satu ini penting banget nih Moms untuk diperhatikan. Jangan tanya tapi ingatkan si kecil ya Moms mengenai waktu-waktu pergi ke toilet bahkan jika harus membangunkannya di malam hari hanya untuk pipis. Cobalah untuk berlatih menggunakan set alarm.

Jadi kapan waktu yang tepat ya untuk mengajarkan toilet training kepada si kecil? Menurut Jensen, umur 22 bulan adalah waktu yang tepat. Selain itu, Moms juga harus memahami bahwa inti dari latihan ini adalah supaya si kecil mampu mengenali dan merasakan tanda-tanda yang timbul dari tubuhnya ketika ia ingin pipis atau pup serta apa yang harus mereka lakukan.

 

Siapkah Moms melatih si kecil? Selamat berlatih ya Moms!


Bagikan Artikel


Artikel Terkait

Shop at MOOIMOM