18 May 2021
Dinda Ayu Saraswati
Trimester Pertama
Trimester Pertama
Setiap ibu hamil dianjurkan mengonsumsi makanan bernutrisi agar bayi dalam kandungan dapat tumbuh sehat. Moms bisa memenuhi kebutuhan nutrisi harian dengan mengonsumsi daging, buah, sayuran, dan kacang-kacangan. Salah satu kacang yang populer di kalangan ibu hamil adalah kacang almond. Manfaat kacang almond untuk ibu hamil dan janinnya tidak boleh diremehkan. Sebab, kacang ini mengandung banyak nutrisi yang agar mencapai kehamilan sehat.
Selain rasanya yang lezat, manfaat kacang almond untuk ibu hamil juga dapat dirasakan pada si Kecil sejak dalam kandungan lho, Moms.
Selain lezat, kacang almond juga dapat dikonsumsi dengan berbagai cara. Kacang ini bahkan juga bisa dimakan langsung ketika mentah, asalkan dibersihkan terlebih dahulu. Tidak hanya itu, olahan kacang almond untuk ibu hamil bisa berupa dipanggang untuk dijadikan susu almond untuk ibu hamil.
Terlepas dari cara mengonsumsinya, almond kaya akan nutrisi yang baik untuk ibu dan janin. Berikut manfaat kacang almond untuk ibu hamil dan janinnya yang perlu Moms ketahui.
1. Kaya Nutrisi
Berbagai manfaat kacang almond untuk ibu hamil tidak lepas dari kandungan nutrisinya. Berikut adalah kandungan nutrisi di setiap 28 gram kacang almond:
Selain itu, kacang almond juga mengandung sedikit mineral tembaga, vitamin B2 (riboflavin), dan juga fosfor. Jadi tidak heran kalau manfaat kacang almond untuk ibu hamil dan janinnya sangat baik.
2. Membantu Perkembangan Otak Janin
Tahukah Moms kalau kacang almond mengandung asam folat? Senyawa ini sangat dibutuhkan untuk membantu perkembangan saraf dan otak bayi. Asam folat juga berguna untuk mencegah spina bifida atau cacat tabung saraf pada janin. Ibu hamil disarankan mengonsumsi 400 mikrogram asam folat per harinya. Selain mengonsumsi vitamin prenatal yang diberikan dokter, cobalah konsumsi sumber asam folat alami, seperti kacang almond maupun susu almond untuk ibu hamil.
3. Memelihara Kesehatan Jantung
Kacang almond tidak mengandung lemak jenuh. Oleh karena itu, kacang almond aman dikonsumsi ibu hamil karena tidak akan meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Kacang almond justru membantu Moms terhindar dari penyakit diabetes gestasional.
Tak hanya itu, kacang almond juga mengandung omega-3 yang bermanfaat untuk memelihara kesehatan jantung Moms dan bayi. Kandungan omega-3 dan antioksidan dalam kacang almond juga bisa melindungi tubuh dari serangan radikal bebas.
4. Mencegah Naiknya Berat Badan Berlebih saat Hamil
Bagi Moms yang takut berat badannya naik drastis, manfaat kacang almond yang satu ini tentu sangat menggiurkan. Perlu diketahui, kacang almond dipercaya dapat menurunkan hormon ghrelin (hormon yang mengatur rasa lapar). Ditambah lagi, kacang ini juga bisa meningkatkan kadar hormon leptin yang mampu mencegah naiknya nafsu makan. Dengan begitu, berat badan pada masa kehamilan tidak akan naik.
5. Mengandung Zat Besi
Dalam setiap 28 gram kacang almond, terdapat 1,1 miligram atau sekitar 6 persen dari RAH zat besi di dalamnya. Zat besi sangat dibutuhkan oleh ibu hamil untuk memproduksi sel darah merah yang lebih banyak. Saat ibu hamil tidak mendapatkan pasokan zat besi yang cukup, risiko anemia pada ibu hamil bisa meningkat. Kondisi ini bisa menimbulkan berbagai komplikasi kehamilan yang berbahaya.
6. Mencegah Anak dari Alergi
Menurut sebuah studi terbitan Journal of Allergy and Clinical Immunology, mengonsumsi kacang-kacangan, termasuk kacang almond, dapat melindungi anak dari alergi ketika ia sudah lahir.Jadi tidak ada salahnya menyisipkan kacang-kacangan ke dalam menu makan Moms selama hamil.
7. Mencegah Asma
Manfaat kacang almond untuk ibu hamil dan janinnya ini datang dari kandungan vitamin E dan zinc-nya. Menurut sebuah penelitian dari American Journal of Respiratory and Critical Care Medicine, kedua nutrisi ini dipercaya dapat mencegah bayi dari penyakit asma saat ia sudah terlahir ke dunia.
8. Memberikan Stamina untuk Ibu Hamil
Bila Anda memilih almond sebagai cemilan ibu hamil merupakan keputusan yang tepat.Kacang almond mengandung protein yang cukup tinggi. Perlu diingat, protein memiliki peran penting untuk menyediakan energi dan stamina bagi ibu hamil.
Selain itu, ibu hamil membutuhkan stamina yang kuat untuk menyambut proses persalinan. Protein yang dikandung kacang almond juga bisa mendukung perkembangan bayi dan mencegah kenaikan berat badan pada ibu hamil. Jadi, almond dapat dikategorikan sebagai makanan sehat untuk ibu hamil, termasuk bila diolah dalam bentuk susu almond untuk ibu hamil.
9. Mengatasi Sembelit
Sembelit saat hamil adalah gejala umum yang bisa dirasakan. Untungnya, manfaat kacang almond untuk ibu hamil dapat mencegah keluhan ibu hamil yang satu ini. Kacang ini mengandung kadar serat yang cukup tinggi sehingga masalah pencernaan dapat teratasi.
10. Memperkuat Tulang Janin
Di dalam setiap 28 gram kacang almond, terdapat 75 miligram kalsium di dalamnya. Peran mineral ini sangat penting untuk ibu hamil karena dapat memperkuat tulang janin. Selain dari kacang almond, Moms bisa mendapatkan manfaat dari asam folat dari PRENAVITA Milk Vanilla. Bahkan, bukan hanya asam folat namun Moms juga bisa mendapatkan nutrisi dan vitamin lainnya yang baik untuk kesehatan dan janin.
Dapatkan di www.mooimom.id ya!
Bagikan Artikel
Shop at MOOIMOM